Minggu, 09 November 2014

Macam-macam Interaksi Sosial

Life is Interaction with Each Other.

Segala bentuk komunikasi antara satu individu dengan individu lainnya bisa dikatakan sebagai interaksi sosial. Interaksi sosial banyak macamnya, mulai dari individu dengan individu, ataupun individu dengan kelompok serta kelompok dengan kelompok. 

Norma merupakan landasan utama dalam melakukan interakasi sosial, karena dengan adanya norma aktivitas interaksi sosial akan berjalan baik sesuai dengan kaedah-kaedah yang baik. Interaksi sosial yang mengikuti norma, merupakan interaksi sosial positif. Sedangkan interaksi sosial yang tidak mengikuti norma, berarti termasuk pada katergori interaksi sosial negatif. 

Supaya kamu lebih mengenal lebih mengenai interaksi sosial yang biasa terjadi di masyarakat, mari kita pahami contoh-contoh interaksi sosial tersebut.

Interaksi Individu dengan Individu
Interaksi yang terjadi antara seorang anak dengan salah satu orang tuanya termasuk ke dalam kategori interaksi individu dengan individu. Interaksi ini bisa terjadi dimana saja, asalkan tetap dalam ketentuan seseorang dengan seseorang lagi. Misal interaksi antara:
1. Anak dengan Ayah/Ibu
2. Pelajar dengan Pelajar
3. Reporter dengan Narasumber
4. Dokter dengan Pasien

Interaksi Individu dengan Kelompok
Ada kalanya seseorang berinteraksi dengan kumpulan banyak orang atau biasa disebut dengan kelompok. Ketika seseorang berada pada posisi seperti ini, itu berarti dia masuk dalam kategori interaksi individu dengan kelompok. Kelompok disini memiliki arti dua orang atau lebih. Contoh interaksinya, yaitu antara: 
1. Guru dengan Murid di kelas
2. Pembina Upacara dengan Peserta Upacara
3. Atasan dengan Tim Kerja
4. MC dengan Penonton Acara

Interaksi Kelompok dengan Kelompok
Tidak hanya seorang individu saja yang melakuan interaksi, kelompok dengan kelompok pun dapat melakukan interaksi. Biasanya interaksi ini dilakukan pada suatu moment atau kegiatan aktif. Seperti interaksi antara:
1. Tim Sepak Bola Persib dengan Tim Sepak Bola Persipura
2. MPR dengan DPR
3. Komunitas Fotografi dengan Komunitas Otomotif
4. Interaksi Antar Kelompok Peserta Outbond

#BKmedia

Source: http://id.wikipedia.org/wiki/Interaksi_sosial

0 komentar:

Posting Komentar