Senin, 22 September 2014

8 Cara Tetap Bahagia Setelah Putus Cinta

Putus cinta itu tidak sakit... yang sakit itu, Sudah Putus tapi Masih Cinta.

Jatuh cinta berjuta rasanya, asam, manis, pahit, canda, tawa, tangis akan terasa ketika kamu lagi terbuai dalam alunan romansa cinta. Begitu indah rasanya, serasa dunia milik berdua ketika kamu dan dia merajut benang-benang asmara.

Tapi semua bisa menjadi benar-benar pahit ketika putus cinta datang melanda hubungan kamu dan dia. Walaupun begitu, bukan berarti putus cinta adalah akhir dari segalanya. Nah, berikut ini adalah beberapa cara supaya kamu bisa tetap tegar dan strong ketika menghadapi putus cinta:

1. JANGAN TAHAN TANGISMU
Menangislah ketika kamu merasa sedih, luapkan semua perasaan kamu. Menangis itu wajar kok, buat cewek atau anak cowok juga. Jadi jangan merasa malu kalau menangis gara-gara putus cinta, karena memang rasanya itu sakit.







2. MAKAN DAN TIDUR
Jangan gara-gara putus cinta kamu jadi puasa engga makan satu minggu, atau sampai satu bulan. Walaupun hatinya masih sakit, tapi kalau untuk urusan perut tetap harus dijaga. Istirahat yang cukup juga harus, seperti tidur siang atau tidur malam. Ingat, jangan sampai karena putus cinta berat badan kamu jadi turunatau sampai masuk rumah sakit karena engga makan.




3. MENYIBUKAN DIRI
Pergi dengan sahabat, hang out, atau aktif di beberapa kegiatan bisa membuat kamu sedikit melupakan perasaan sakit itu. Dengan kamu bebas beraktivitas, maka pikiran dan perasaan kamu juga akan ikut bebas.




4. HINDARI BENDA-BENDA YANG MEMILIKI KENANGAN
Bagaimana kamu bisa lupa, jika kamu masih menyimpan barang-barang yang mengingatkan dengan hubungan kamu dengan dia. Lebih baik kamu kemas dan simpan barang-barang tersebut di dalam gudang, supaya kamu engga keingetan lagi kenangan-kenangan semasa dulu dan bisa Move On.





5. JANGAN MELAMUN SENDIRIAN
Melamun bisa membuat kamu kembali membayangkan masa-masa indah bersama dia, yang berujung pada rasa sakit karena masih belum bisa menerima putus cinta yang lagi kamu rasain sekarang ini. So, kamu jangan terlalu sering sendirian dan melamun, apalagi melamun sendirian di ujung jurang. Bahaya guys!!




6. PERGI LIBURAN
Kamu bisa pergi liburan untuk menghilangkan penat, atau kamu bisa juga mencoba sesuatu hal baru yang ekstrim. Seperti liburan di gunung, olah raga arum jeram atau motor cross seperti gambar disamping ini.





7. MENULIS
Menulis merupakan salah satu bentuk cara mengekspresikan perasaan. Dengan menulis mungkin kamu bisa lebih lega dan ikhlas. Supaya kamu engga galau lagi gara-gara putus cinta. Siapa tahu tulisan kamu bisa diangkat jadi sebuah karya novel atau FTV.



8. CURHAT
Curhat adalah cara yang paling sering dilakukan oleh seseorang ketika dia merasakan putus cinta. Karena dengan kamu bercerita, orang lain akan merasakan juga apa yang kamu rasakan. Kamu bisa cerita kepada teman, sahabat, keluarga, atau konselor di sekolah.





Source: http://www.hipwee.com/hubungan/10-cara-bertahan-hidup-setelah-putus-cinta/

0 komentar:

Posting Komentar